Pengertian Fungi, Ciri-ciri Fungi dan Macam-macam Jenis Fungi beserta Contohnya Lengkap
Juni 30, 2016
Edit
Berikut ini adalah pembahasan tentang fungi yang meliputi pengertian fungi, macam macam fungi, jenis jenis fungi, contoh fungi, contoh kingdom fungi, ciri ciri fungi, pengertian kingdom fungi, klasifikasi kingdom fungi.
Reproduksi secara aseksual menghasilkan spora, kuncup, dan fragmentasi. Sedangkan, secara seksual dengan zigospora, askospora, dan basidiospora.
Baca juga: Sistem Klasifikasi 5 Kingdom
Pengertian Kingdom Fungi
Fungi adalah nama regnum dari sekelompok besar makhluk hidup eukariotik heterotrof yang mencerna makanannya di luar tubuh lalu menyerap molekul nutrisi ke dalam sel-selnya. Kalangan ilmuwan kerap menggunakan istilah cendawan sebagai sinonim bagi Fungi.
Ciri-ciri Fungi
Ciri-cirinya adalah eukariot, memiliki dinding sel, tidak memiliki klorofil, uniseluler atau multiseluler, hidup heterotrof (saprofit, parasit, dan mutual).Fungi hidup di tempat-tempat lembap, air laut, air tawar, di tempat yang asam dan bersimbiosis dengan ganggang membentuk lumut kerak (lichenes).
Reproduksi secara aseksual menghasilkan spora, kuncup, dan fragmentasi. Sedangkan, secara seksual dengan zigospora, askospora, dan basidiospora.
Macam-macam Jenis Fungi beserta Contohnya
Berikut ini yang termasuk ke dalam fungi.1) Zigomycota
Ciri-cirinya adalah:- Mempunyai hifa yang tidak bersekat.
- Reproduksi secara seksual dengan zigosporangium dan secara aseksual dengan spora.
- Hidup sebagai saprofit pada makanan, tanah, sisa-sisa tumbuhan atau hewan, ada juga yang hidup sebagai parasit. Contohnya, Rhizopus oryzae (untuk pembuatan tempe).
Gambar: Rhizopus oryzae |
2) Ascomycota
Ciri-cirinya adalah:- Uniseluler atau multiseluler (sebagian besar).
- Mempunyai hifa yang bersekat-sekat.
- Ada yang membentuk tubuh buah dan ada yang tidak.
- Reproduksi aseksual dengan konidia dan tunas. Sedangkan, secara seksual dengan konidiospora.
- Hidup sebagai saprofit pada tanah, sisa-sisa organisme, ada yang sebagai parasit pada hewan atau manusia. Contoh: Saccharomyces cereviceae (bahan pembuat minuman beralkohol).
Gambar: Saccharomyces cereviceae |
3) Basidiomycota
Ciri-cirinya adalah:- Multiseluler.
- Hifa bersekat.
- Ada yang membentuk tubuh buah dan ada yang tidak.
- Umumnya hidup saprofit pada sisa-sisa organisme, ada yang parasit pada tumbuhan atau manusia.
- Reproduksi aseksual dengan membentuk konidiospora, secara seksual dengan menghasilkan basidiospora. Contohnya, Volvarella volvacea (jamur merang).
4) Deuteromycota
Disebut juga jamur tak sempurna karena reproduksi seksualnya belum diketahui. Contoh: Aspergillus wentii (pembuatan kecap, tauco).Baca juga: Sistem Klasifikasi 5 Kingdom