Definisi atau Pengertian Atmosfer dan Struktur Susunan Lapisan Atmosfer Bumi

Selain litosfer, bumi juga terdiri dari lapisan atmosfer. Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan tentang definisi atau pengertian atmosfer, lapisan atmosfer, susunan atmosfer, struktur atmosfer, komposisi atmosfer, lapisan atmosfer bumi, lapisan lapisan bumi, lapisan udara, urutan lapisan atmosfer, susunan lapisan atmosfer, struktur lapisan atmosfer.

Pengertian Atmosfer

Atmosfer di sekitar Bumi melindungi kita dan menghadang sinar yang berbahaya dari Matahari. Atmosfer merupakan campuran gas yang menjadi semakin tipis semakin ke atas mendekati angkasa.

Udara dalam atmosfer mengandung 78% Nitrogen, 21 % oksigen dan 1 % gas lain. Takkan ada kehidupan di Bumi tanpa Oksigen. Beberapa oksigen berubah menjadi ozon dalam atmosfer.
Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari permukaan planet tersebut sampai jauh di luar angkasa. Di Bumi, atmosfer terdapat dari ketinggian 0 km di atas permukaan tanah, sampai dengan sekitar 560 km dari atas permukaan Bumi.

Susunan Lapisan Atmosfer

Lapisan ozon berkaitan dengan efek rumah kaca. Atmosfer dibagi dalam 5 lapisan berdasarkan perbedaan suhu dan keting-giannya. Kebanyakan cuaca yang terjadi di Bumi terjadi dalam lapisan pertama.

1. Eksosfer

Atmosfer terbagi dalam lima lapisan, yaitu eksosfer, termosfer, mesosfer, stratosfer dan troposfer. Yang paling tebal dekat permukaan dan yang paling tipis di paling luar. Perbatasan antara atmosfer dan luar angkasa adalah eksofer Di bawah eksosfer terdapat termosfer.

2. Termosfer

Lapisan sebelah atmosfer berikutnya adalah termosfer. Udara dalam termosfer sangat tipis. Perubahan energi sedikit saja akan menyebabkan perubahan suhu yang sangat tinggi. Itu sebabnya lapisan ini sangat sensitif terhadap aktivitas Matahari.

Ketika Matahari sedang aktif dan menghasilkan lidah api, suhu pada termosfer bisa mencapai 1500°C atau lebih tinggi. Termosfer merupakan lapisan atmosfer Bumi yang di dalamnya mencakup lapisan ionosfer.
Ionosfer adalah daerah atmosfer yang berisi partikel-partikel bermuatan. Suhu yang tinggi pada termosfer dapat membuat partikel-partikel terionisasi. 
Ini sebabnya mengapa termosfer dan ionosfer saling tumpang tindih. Termosfer adalah lapisan dengan aurora. Lapisan ini juga tempat pesawat angkasa mengorbit.

3. Mesosfer

Mesosfer merupakan lapisan atmosfer di bawah termosfer. Mesosfer dan bagian atas atmosfer, sehingga kadang terlihat pada bagian tepi planet.

Dalam mesosfer udara cenderung bercampur dan suhu menurun sesuai ketinggian. Suhu di mesosfer bisa mencapai suhu terendah -90°C. Mesosfer juga merupakan bagian dalam atmosfer dimana meteor terbakar saat memasukinya.

4. Stratosfer

Lapisan di bawah mesosfer adalah stratosfer. Pada startosfer suhu meningkat sesuai ketinggian. Di Bumi ozon menyebabkan kenaikan suhu dalam stratosfer. Ozon terkonsentrasi pada ketinggian sekitar 25 kilometer.

Molekul ozon menyerap berbagai jenis cahaya Matahari yang berbahaya, yang memanaskan udara di sekitarnya. Pesawat terbang dalam lapisan stratosfer karena lapisan ini sangat stabil dan lapisan ozon menyerap sinar Matahari yang berbahaya.
Definisi atau Pengertian Atmosfer dan Struktur Susunan Lapisan Atmosfer Bumi
Gambar: Susunan Lapisan Atmosfer

5. Troposfer

Troposfer terletak di bawah stratosfer. Troposfer adalah lapisan atmosfer Bumi yang paling rendah. Udara dalam troposfer bercampur dengan sangat baik dan suhu pun menurun sesuai ketinggian.

Udara dalam troposfer dipanaskan dari permukaan Bumi akibat permukaan Bumi menyerap energi dan memanaskan bagian atasnya lebih cepat dari udara. Troposfer memiliki ketebalan hampir setengah dari atmosfer Bumi.

Cuaca terjadi pada lapisan ini. Cuaca adalah keadaan atmosfer pada suatu waktu dan suatu tempat. Cuaca terjadi karena atmosfer bergerak secara konstan.

Beberapa faktor yang menentukan pembentuk cuaca adalah suhu, hujan, gelombang udara dan angin. Pada beberapa cuaca terdapat kondisi dimana topan, tornado dan badai terjadi. Cuaca berubah setiap musim karena Bumi miring saat berputar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel