Berikut ini adalah pembahasan tentang pembiasan cahaya yang meliputi pengertian pembiasan, pengertian pembiasan cahaya, contoh pembiasan cahaya, hukum pembiasan cahaya, contoh soal pembiasan cahaya, pembiasan cahaya pada prisma, dan pembelokan cahaya.
Pengertian Pembiasan Cahaya
Setiap berkas cahaya yang masuk dari medium yang satu ke medium yang lain akan dibiaskan atau dibelokkan arah rambatnya disebut pembiasan atau refraksi.
Pembiasan cahaya adalah pembelokan cahaya ketika berkas cahaya melewati bidang batas dua medium yang berbeda indeks biasnya.
|
Gambar: Gejala Pembiasan Cahaya |
Hukum Pembiasan Cahaya
Besarnya pergeseran berkas cahaya yang keluar dari suatu medium bergantung pada kerapatan optik medium tersebut.
Jika cahaya masuk dari zat optik kurang rapat ke zat optik lebih rapat, cahaya dibiaskan mendekati garis normal. Sebaliknya, jika cahaya masuk dari zat optik lebih rapat ke zat optik kurang rapat, cahaya dibiaskan menjauhi garis normal.
Garis normal adalah garis yang tegak lurus pada bidang batas medium. |
Gambar: Hukum Pembiasan Cahaya (a) mendekati garis normal (b) menjauhi garis normal |
Contoh Pembiasan Cahaya
Pembiasan dalam air menyebabkan dasar sungai atau kolam renang lebih dangkal dari yang sesungguhnya. Sehingga jika kita melihat ikan yang sedang berenang dalam kolam jarak sebenarnya dari ikan tersebut adalah lebih dalam.
|
Gambar: Contoh Pembiasan Cahaya; Ikan dalam air seolah-olah lebih dekat permukaan. |
Benda-benda di dalam air seolah-olah terangkat ke atas karena sinar-sinar yang keluar dari air dibiaskan menjauhi normal.