Pendaftran Beasiswa Bidikmisi 2015 secara Online

Beasiswa bidikmisi adalah bantuan biaya pendidikan yang diperuntukkan bagi mahasiswa berprestasi dari kalangan ekonomi kurang mampu.

Tujuan dari beasiswa bidikmisi ini adalah membidik putra putri bangsa yang memiliki prestasi yang bagus dalam bidang akademik namun terancam putus pendidikannya karena faktor biaya.

Dengan adanya beasiswa bidik misi ini, diharapkan tidak ada lagi keluhan dari mereka untuk tidak melanjutkan kuliah karena alasan faktor biaya kuliah yang tinggi.

Beasiswa bidikmisi ini pula diharapkan mampu membantu para pelajar untuk menggapai cita-citanya setinggi-tingginya untuk kuliah di kampus yang diimpikannya.

Jadwal penting pendaftaran beasiswa bidikmisi 2015

NO
AGENA
WAKTU
1
Pendaftaran Sekolah
15 Januari 2015 – 01 September 2015
2
Pendaftaran Siswa
15 Januari 2015 – 01 September 2015
3
PMDK-PN
09 Februari 2015 – 08 Mei 2015
4
Pendaftaran SNMPTN
10 Februari 2015 – 12 Maret 2015
5
Seleksi Mandiri PTN
10 Februari 2015 – 01 September 2015
6
Seleksi Mandiri PTS
10 Februari 2015 – 01 September 2015
7
Pendaftaran SBMPTN
16 Maret 2015 – 03 Juni 2015

Program beasiswa ini sebenarnya tidak hanya untuk pelajar lulusan SMA atau yang sederajat untuk melanjutkan ke jenjang Strata 1 (S1) di perguruan tinggi negeri maupun suasta, namun juga diperuntukkan bagi para lulusan S1 yang ingin melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi S2 dan S3.
Pendaftran Beasiswa Bidikmisi 2015 secara Online
Gambar: Beasiswa Bidikmisi 2015

Berikut ini merupakan beberapa informasi penting yang terkait dengan beasiswa bidikmisi, diantaranya;

1. Link pendaftaran online beasiswa bidikmisi tahun 2015 (silahkan dibaca DI SINI)


2. Persyaratan pendaftaran dan tatacara pendaftaran beasiswa bidikmisi (silahkan baca DI SINI)


3. Informasi lengkap Pendaftaran beasiswa Spesialis kedokteran Indonesia (silahkan baca DI SINI)


4. Informasi lengkap pendaftaran beasiswa Magister dan Doktoral (silahkan baca DI SINI)


5. Informasi lengkap pendaftaran beasiswa Tesis dan Disertasi (silahkan baca DI SINI)


6. Informasi lengkap pendaftaran beasiswa presidential scholarship (silahkan baca DI SINI)


7. Informasi lengkap Daftar perguruan tinggi negeri (PTN) diseluruh Indonesia beserta alamat websitenya (silahkan baca DI SINI)


8. Informasi lengkap daftar perguruan tinggi negeri (PTN) di Lampung (silahkan baca DI SINI)


9. Informasi lengkap pendaftaran beasiswa khusus putri tingkat SMP di Lampung (silahkan baca DI SINI)

Demikian berbagai informasi penting pendaftaran beasiswa pendidikan mulai dari tingkat menengah sampai ke perguruan tinggi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel